Pamekasan, 27 Mei 2025 – Observatorium Jokotole UIN Madura menggelar Rukyat Hilal 1 Dzulhijjah 1446 H pada hari Selasa, 27 Mei 2025. Acara ini dihadiri oleh beberapa Kepala KUA, BHR Pamekasan, lembaga Falakiah PCNU Pamekasan, dan beberapa pemerhati hilal di Kabupaten Pamekasan.
Sayangnya, cuaca mendung menghalangi pandangan terhadap matahari, sehingga hilal tidak dapat dilihat. Penanggung jawab Observatorium Jokotole UIN Madura sekaligus Ketua BHR Pamekasan, Hosen M.HI, mengatakan bahwa meskipun tidak berhasil melihat hilal, pertemuan ini tetap bermanfaat sebagai ajang silaturahmi dan berbagi pengetahuan tentang hisab rukyat.
“Kita tidak berhasil melihat hilal hari ini karena cuaca yang kurang mendukung. Namun, pertemuan ini tetap penting sebagai kesempatan untuk berbagi pengetahuan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hisab rukyat,” kata Hosen.
Acara ini diharapkan dapat terus meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya hisab rukyat dalam menentukan awal bulan hijriyah.

