DMI Pamekasan Distribusikan Bantuan Paket Disinfektan ke Masjid se-Pamekasan

\"\"

PAMEKASAN – Gerakan melawan sebagai upaya penghentian pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di negeri ini juga getol dilakukan oleh Pimpinan Daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI). Dalam aksinya, 580 paket disinfektan disalurkan ke berbagai masjid di wilayah Kabupaten Pamekasan.

Penyaluran tersebut dilaksanakan secara simbolis melalui penyerahan paket disinfektan oleh KH. Abdul Wahid, Ketua PD DMI Pamekasan kepada H. Fandi, Kepala Kemenag Pamekasan, Rabu (29/04/2020) di Kantor Kemenag Pamekasan, Jl. Swatantra 01.

\"\"

Bantuan yang datang dari Pimpinan Wilayah (PW) DMI Jawa Timur tersebut distribusikan ke masjid-masjid oleh Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan melalui Penyuluh Agama Islam di masing-masing kecamatan dan mitra kerja Kemenag, yakni Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) setempat.

KH. Abdul Wahid mengatakan, gerakan ini merupakan kepedulian DMI terhadap situasi pandemi Covid-19 melalui gerakan masjid bersih.

“Iya, dalam hal ini kami memanfaatkan para Penyuluh Agama Islam untuk membantu pendistribusian serta mensosialisasikan kepada takmir masjid di Pamekasan,” ucapnya.

Musytasyar PCNU Pamekasan tersebut berharap, gerakan ini dapat membantu takmir, agar masjid tetap terjaga kebersihannya.

Pewarta: Abdul Halim
Editor: Muhammad Abror

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *